My Current Skincare Routine with ASTALIFT

by - Friday, June 30, 2017

Halo!

Memasuki usia siap nikah,  maap maksud saya memasuki usia pertengahan 20-an, saya mulai kepikiran untuk investasi di skincare anti-aging yang premium. Kenapa premium? Kalau urusan skincare anti aging, untuk beberapa alasan rasanya skincare yang premium punya kelebihan sendiri dibandingkan skincare reguler.  Biasanya saya gak terlalu kepikiran soal ini, tapi melihat kenyataan kalau kulit saya nggak bakal muda selamanya saya jadi was-was juga. Maka dari itu saya mulai nyari brand skincare anti aging yang akan saya pakai secara konsisten dalam periode waktu yang lama. Memang sih, aging is inevitable. Tapi seenggaknya bisa diperlambat kan?

Selama ini saya pernah dengar beberapa brand skincare premium khusus untuk mature skin, dan kebanyakan dari Jepang. ASTALIFT adalah salah satu dari beberapa brand yang saya tahu, but never actually gave it a try sampai akhirnya saya diberi kesempatan untuk mencoba sendiri rangkaian skincare dari ASTALIFT waktu jalan-jalan ke Bali bareng VRadio dan ASTALIFT


(Baca : Short Getaway To Bali with VRadio & Astalift)

Seperti yang sudah dijanjikan di post sebelumnya, saya akan bahas produk ASTALIFT yang saya coba selama 3 hari di Bali kemarin ya, yaitu : Lunamer Brightener, Jelly Aquarysta dan White Essence Infilt. Nah, ketiga produk ini sudah menjadi bagian dari skincare routine saya sekarang. Jadi sekalian review, sekalian mau updet rutinitas skincare yak, hehehe

Sebelum saya mulai lebih lanjut, I'd like to add a few things. My skin type is oily & acne prone, tapi jerawatan cuma pas lagi bulanan aja paling cuma sebiji dua biji. Sekarang sih saya gak gitu ambil pusing sama jerawat, soale concern saya untuk perawatan kulit sekarang tuh lebih ke aging prevention dan perbaikan tekstur kulit. Please note that every skincare routine sifatnya sangat subjektif dan cocok-cocokan, jadi kalau ditanya kulit A cocok apa ngga pakai skincare B ya aqu ora iso jawab qaqa. Tapi walau gitu semoga ini bisa jadi referensi buat kamu yang lagi cari-cari skincare anti aging atau perawatan daily yang mumpuni   😁


Salah satu hal yang bikin saya tertarik sama ASTALIFT karena ASTALIFT berada di bawah naungan Fujifilm, yang mana kita tahu Fujifilm adalah produsen kamera & pemain lama dalam dunia fotografi.  Kok bisa sih Fujifilm produksi skincare? 

Collagen and antioxidant, keduanya adalah komponen penting yang ada pada kulit dan juga fotografi. Collagen, seperti yang kita sering jumpai pada kandungan skincare, ternyata juga merupakan bahan utama untuk pembuatan film lho. Sedangkan, antioxidant yang berguna untuk menangkal radikal bebas ternyata dibutuhkan di dunia fotografi untuk menjaga warna pada foto agar tidak pudar. With that reason, Fujifilm mengkombinasikan teknologi fotografi dan sains untuk menciptakan rangkaian perawatan kulit , thus ASTALIFT was born.


Cerita lengkap mengenai ASTALIFT bisa dilihat di sini ya 😀 ---> http://www.astalift.co.id/aboutus


Kandungan utama dari ASTALIFT adalah :

- Astaxanthin, which is known as one of the most powerful antioxidant in the world.
- Human Type Nano Ceramide Ukuran Nano Ceramide yang sangat kecil memungkinkan peresapan nutrisi yang lebih maksimal ke dalam kulit
- Lycopene mendorong produksi antioksidan dalam kulit dan mendorong kinerja Astaxanthin sampai dengan 3 kali lipat.

Karena adanya kandungan Astaxanthin dan Lycopene, nggak heran mostly produk ASTALIFT berwarna merah. Walau warnanya merah gitu, tapi nggak meninggalkan residu warna orange/kemerahan yang aneh di kulit kok so don't worry. Ga akan jadi dakocan. 😅
 
Seperti produk skincare Jepang pada umumnya, rangkaian ASTALIFT terdiri dari banyak step. Honestly saya masih pakai skincare saya yang biasa, masih kisaran skincare Jepang juga sih, tapi skincare drugstore (hayo tebak apa :p). Jadi ceritanya, saya combine skincare daily yang biasanya saya pakai dengan ASTALIFT ini.



My daily skincare ritual before ASTALIFT goes like this : 

Double Cleansing (Micellar Water + Facial Foam) - Lotion - Moisturizer


Super basic right? Dan setelah ASTALIFT, jadi tambah panjang langkahnya. (lol) 
And finally it goes like this


Double Cleansing (Micellar Water + Facial Foam)- Lunamer Brightener - ASTALIFT Jelly Aquarista - Lotion -
ASTALIFT White Essence Inflilt - Moisturizer


Untuk pagi dan malam sebenernya rutinitasnya sama, cuma kalau pagi saya nggak bersihin wajah pake Micellar Water. Saya akan bahas singkat masing-masing produk sesuai dengan urutan pakainya yah.


Lunamer Brightener



Jadi, rutinitas pertama skincare pasti diawali dengan cuci muka ya cyin. Walau kulit rasanya udah bersih kinclong setelah cuci muka tadi, namun kenyataannya belum tentu loh. Kadang masih ada sisa kotoran yang tertinggal di lapisan dalam kulit, yang kalau dibiarkan menumpuk bakal bikin kulit jadi keliatan kusam. Nah, maka setelah ritual cuci muka tadi saya lanjut menggunakan Lunamer Brightener. 

Lunamer Brightener ini sejenis soft peeling yang berfungsi untuk mengangkat sisa keratin, sel kulit mati dan residu lain yang masih tertinggal di pori-pori kulit tadi, so that our pores will be extra clean and ready to absorb the skincare better.

Tekstur Lunamer Brightener ini somehow mirip krim gitu tapi kayak gel juga (Jadi krim apa gel sih? xD). Cukup pump secukupnya ke kapas bersih, lalu usapkan ke seluruh bagian wajah. And voila! See what I mean?



Bahkan setelah cuci muka pun masih ada aja kotoran yang ketinggalan kan? That's why Lunamer Brightener ini step yang gak pernah saya skip, terutama di malam hari sehabis pakai makeup dan terpapar debu seharian. 😁

Walau diklaim ada slight peeling nya tapi Lunamer Brightener ini lembut dan gak bikin kulit bereaksi macem-macem sih di kulit saya, Aman 👌



ASTALIFT Jelly Aquarysta


This is probably the most popular product from ASTALIFT, dan banyak yang bilang kalau produk ini bagus. Awalnya saya bingung Jelly Aquarysta ini sebenarnya apa karena produknya agak unik, ternyata ini adalah booster yang berfungsi untuk memaksimalkan kinerja skincare agar terserap oleh kulit dengan baik. Thanks to the Human-Type Nano Ceramide, ukurannya yang sangat kecil mampu menembus lapisan ceramide untuk memaksimalkan penyerapan nutrisi pada kulit. Use Jelly Aquarysta as the starter before you put everything else on your face. Saya sendiri menggunakan Jelly Aquarysta setelah menggunakan Lunamer Brightener, sebelum lanjut ke toner/lotion dan step skincare berikutnya. Jelly Aquarysta bisa juga digunakan langsung setelah mencuci muka.



Dikemas dalam jar yang super cantik lengkap dengan spatula dan alas dari akrilik. Alas akrilik ini ceritanya jadi tempat penyimpanan jar dan spatulanya supaya gak mencar-mencar gitu. How neat !


Sesuai dengan namanya, Jelly Aquarista ini indeed jelly guys. I've never seen any skincare with such texture before, so it's a very fun experience for me. Serunya lagi, tekstur jelly nya ketika dicolek bisa kembali utuh seperti semula, jadi permukaan jelly nya bagus terus kayak baru *yay* hahaha

Oh ya, kebanyakan dari produk ASTALIFT warnanya merah gini karena kandungan Lycopene dan Asthaxantin-nya. Kayak yang saya bilang di atas, ga usah kuatir walau warnanya merah gini, ga akan bikin kulit jadi keliatan merah juga 😁


Comes with a spatula so you don't need to dip your fingers into the jar. Hanya butuh seujung spatula ini untuk melembabkan seluruh wajah. Hemat!




Bagaimana cara pakainya? Cukup colek sedikit Jelly Aquarysta dengan spatula, kemudian ratakan produknya di telapak tangan. Usapkan di seluruh wajah sambil di pat down gently sampai menyerap sempurna. Di tahap ini yang paling saya suka karena saat tepuk-tepuk wajah dan tarik nafas, aroma Damask Rose nya Jelly Aquarysta bikin rileks banget 🌹Setelah Jelly menyerap sempurna pada kulit, boleh langsung dilanjut dengan pemakaian toner atau lotion.

Menurut saya, Jelly Aquarysta ini bener-bener juarak. Saya nggak nyangka efeknya akan sebegitu 'kerasa'. It absorbs really fast without any sticky or oily residue. Kulit jadi terasa supple & lembab bahkan saat pemakaian pertama. Yang kulitnya kering mungkin boleh coba karena Jelly Aquarysta ini bisa mengunci kelembapan yang ada di dalam kulit, jadi gak hanya melembabkan saat pemakaian saja tapi juga seterusnya. Walaupun kulit saya oily, saya gak masalah sama skincare yang moitsurizing kayak gini, malah saya suka soalnya bikin tekstur kulit jadi mochi-mochi!


ASTALIFT White Essence Infilt


Selanjutnya setelah pemakaian Jelly Aquarysta adalah pemakaian toner/lotion. It's recommended to use ASTALIFT Lotion, but any lotion that suits you is OK I think. Setelah penggunaan lotion, saatnya menggunakan special skincare seperti essence dan serum. White Essence Infilt adalah salah satu essence andalan dari ASTALIFT yang dikhususkan untuk wanita usia 20-40an yang memiliki masalah pada noda hitam dan kulit kusam.

Mengandung signature ingredients dari ASTALIFT yaitu Astaxanthin, White Essence Infilt juga mengandung Nano AMA, Vitamin C & Yeast Extract to brighten the skin and prevents pigmentation.

As for me, I haven't got problems with dark spots and pigmentation yet, but it's better to prevent things before happening, right?





Saya menggunakan ASTALIFT White Essence Infilt setelah menggunakan lotion. Cukup keluarkan isinya dari pump dan aplikasikan ke seluruh wajah seperti penggunaan moisturizer biasanya, Teksturnya liquid, thick, tapi nggak lengket sama sekali & mudah meresap!

Jujur ASTALIFT White Essence Inflit ini gak terlalu ngefek di noda bekas jerawat (mungkin karena memang targetnya buat aging spots kali ya), tapi berasa kalo kulit keliatan lebih 'awake' dan less dull. Anyways, I'll keep using this for spot prevention.



THE RESULT?


So I've been using ASTALIFT combined with my usual skincare for about two months. Perubahan yang paling nyata adalah kulit terasa kenyal banget dan moist!

I can say Jelly Aquarista is the star, and I'm definitely hooked on it, It works wonderfully by making skin a lot suppler and hydrated, and the result can be seen overnight, even at the first usage. Waktu saya jalan-jalan di Bali kemarin actually it was my first time trying ASTALIFT and I was really impressed when I touched my face in the morning, it was so soft and mochi mochi!! Rasanya tuh kayak kulit yang telaten banget dipakein skincare selama 10 tahun (bahaha!) And guess what? It was just my first encounter and it did magic to my skin in just one night. I really love mochi-mochi skin, karena kulit yang kenyal dan mochi-mochi menurut saya adalah salah satu ciri dari kulit yang sehat. 😀

Di sini nggak pakai foundie & makeup complexion. Cuma alisan aja sama eyeliner 😂

Not sure if I'm halu or what, but I also notice a brighter and healthier complexion. Kulit jadi jarang kusam lagi, jadi kalo pagi-pagi bangun tuh seneng liat muka nggak kuyu 😁

Honestly I'm in sooo love with ASTALIFT and I think this brand deserves more recognition. Saya pernah nggak bawa produk-produk ini selama liburan kemarin, jadi 'puasa' skincare selama hampir seminggu gitu. Rasanya beda banget khakkk, kulit jadi kasar lagi & makeup tuh gak nempel gitu. Mana pas liburan itu saya kan ke kota nya mas pacar (Iya sekarang saya punya pacar gais! 💖  LDR pulak ! bahaha) jadi kurang cakep aja gitu pas ketemu beliau. Hiks! Pokoknya tekad saya sekarang, kalaupun nggak bisa bawa semua, seminimal-minimalnya saya harus bawa Jelly Aquarysta kalo travelling. Karena si jelly ini adalah koentji ketjantikan ✌

Di sini baru makeup! 
Namanya juga skincare premium, harganya juga pasti bikin senut-senut, Range harga skincare ASTALIFT berkisar antara Rp  300ribuan* untuk cleansernya, sampai yang paling mahal 1.9 juta* untuk Jelly Aquarysta ukuran 60gr. Nah berhubung saya udah cocok banget pake ini, pusing deh kalo udah abis, belinye piye? lol 


Sekian sharing hari ini, semoga bisa menjadi referensi untuk kamu yang sedang mencari skincare anti aging yang oke atau daily skincare yang melembapkan ekstra dan memperbaiki tekstur kulit. Tapi tetep ya, perawatan harian juga mesti didukung sama weekly maintenance juga (peeling, maskeran, ngangkat komedo, jemuran etc etc) Ribet ya? Iya! Beginilah memang kehidupan khak~ penuh intrik dan drama. Saya juga pengennya cuman cuci muka pake sabun doang jadi Gal Gadot, ga usah usaha udah cantik gitu. Namun apalah daya aku ini hanya remahan rempeyek pecel Madiun. 🍃Mari bersemangat selalu & jangan pernah skip skincare!


Oh ya, produk-produk ASTALIFT bisa kamu dapatkan di counter ASTALIFT yang ada di SOGO Department Store ya :D


WEBSITE | FACEBOOK | INSTAGRAM | YOUTUBE

You May Also Like

2 comments

  1. Mulus banget ih jadi kesel sendiri :( *plak

    ReplyDelete
  2. This comment has been removed by a blog administrator.

    ReplyDelete

Feel free to leave a comment. Anonymous with hateful comments & spams will be deleted

Instagram